Siapa
penggemar ayam goreng? Ya, ayam goreng merupakan salah satu menu favorit
keluarga. Aneka kreasi ayam goreng juga sangat banyak. Tentunya, dengan bumbu dan
rasa yang berbeda-beda. Resep Dapur Mama kali ini akan membuat Ayam Goreng
Bumbu Kuning Gurih dan Enak. Anak-anak juga pasti suka. Bumbunya sangat praktis
dan sederhana. Aroma yang sedap dan rasa ayam goreng yang gurih sangat cocok
dinikmati bersama nasi hangat dan sambal. Yuk, simak bahan dan cara membuatnya.
Berikut ini adalah Resep Ayam Goreng Bumbu Kuning Gurih dan Enak. Selamat Mencoba!
RESEP AYAM GORENG BUMBU KUNING
GURIH DAN ENAK
BAHAN:
·
½ ekor ayam kampung, potong menjadi
beberapa bagian paha, dada, dan lain-lain.
·
Sedikit asam
·
Gula pasir secukupnya
·
Penyedap rasa secukupnya
·
Minyak goreng secukupnya
·
Air secukupnya
BAHAN
YANG DIHALUSKAN:
·
4 siung bawang putih
·
1,5 cm kunyit atau kunir
·
½ sendok teh ketumbar
·
Garam secukupnya
CARA MEMBUAT AYAM GORENG BUMBU
KUNING GURIH DAN ENAK:
1.
Panaskan kira-kira 350 ml air (sesuaikan
dengan komposisi ayam) hingga mendidih.
2.
Setelah air mendidih, masukkan ayam.
3.
Haluskan semua bahan.
4.
Campurkan bahan yang dihaluskan ke dalam
rebusan ayam. Aduk rata.
Pada saat ayam direbus dengan semua bahan. |
5.
Tambahkan gula pasir, penyedap rasa
ayam, dan sedikit asam.
6.
Aduk kembali hingga bumbu bercampur.
7.
Cicipi manis asin rasanya, sesuai
selera.
8.
Rebus ayam dalam panci tertutup hingga ayam
dan bumbu merasuk.
9.
Setelah ayam rebusan empuk dan air
menyusut/berkurang, angkat dan tiriskan.
10. Panaskan
minyak goreng.
11. Masukkan
potongan ayam berbumbu yang telah direbus tadi.
12. Goreng
hingga agak kering. (Lebih baik jangan terlalu kering karena daging ayam bisa
terasa keras).
13. Angkat
dan sajikan.
Demikianlah Resep Ayam Goreng Bumbu
Kuning Gurih dan Enak. Mudah bukan? Bahan yang dibutuhkan juga sangat sederhana.
Anak-anak juga pasti ketagihan dengan rasa gurihnya. Jadikan menu Ayam Goreng
Bumbu Kuning Gurih dan Enak ini menjadi menu favorit keluarga Anda. Selamat
Mencoba!
No comments:
Post a Comment