Monday, 16 October 2017

MENU NON DAGING: TUMIS KAILAN TAOSI. SAJIAN SEHAT DAN ENAK.



Resep Sederhana Dapur Mama (RSDM) – Bagi Anda yang menghindari menu daging dan menerapkan gaya hidup sehat, sajian Resep Tumis Kailan Taosi ini sangat cocok untuk Anda. Jangan khawatir karena rasanya, tumis kailan taosi ini merupakan sajian sehat namun tetap enak dan sedap rasanya. Apa rahasia kelezatannya? Yuk simak Resep Tumis Kailan Taosi, Sajian Sehat dan Enak berikut ini.

Bahan dan cara membuatnya mudah sekali. Anda bisa segera mempratekkannya di rumah untuk sajian maskan bersama keluarga. Bagi Anda yang ingin mencoba menu ini sebagai pelengkap lauk pauk Anda, juga bisa sesuai dengan selera Anda. Jika Anda suka sajian resep ini jangan lupa untuk “LIKE” dan “SHARE”. 

Tumis Kailan Taosi
Bahan:
  • 150 gram kailan
  • 5 buah jamur shitake, diiris tipis
  • ½ buah bawang bombay, dicincang halus
  • 2 siung bawang putih, dicincang halus
  • 2 sendok makan taosi
  • 1 sendok makan kecap ikan
  • ¼ sendok teh merica bubuk
  • Gula pasir secukupnya
  • 2 sendok makan minyak goreng
  • 100 ml kaldu
  • 2 sendok teh wijen, sangrai
Cara Membuat:
  1.  Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Tambahkan taosi, kemudian aduk rata.
  2. Tambahkan kecap ikan dan jamur shitake. Masak hingga harum, tambahkan gula pasir dan merica. Aduk kembali.
  3. Tuang kaldu, aduk hingga agak mendidih.
  4. Masukkan sayur kailan. Maska hingga matang. Angkat.
  5. Sajikan pada piring saji, taburi dengan wijen diatasnya.
  6. Sajikan.
Nah, cukup mudah bukan? Demikian Resep Tumis Kailan Taosi, Sajian Sehat dan Enak. Semoga sajian resep ini bermanfaat. Dan jika sesuai dengan selera Anda segera praktekkan menu masakan ini dirumah untuk kreasi baru masakan rumah untuk dinikmati bersama keluarga. Selamat Mencoba.

No comments:

Post a Comment

RAHASIA CARA MEMBUAT AYAM POK-POK GURIH DAN ENAK

Resep Sederhana Dapur Mama (RSDM) – Bagi Anda penggemar jajanan jaman now berikut ini AYAM POK-POK, kini Anda bisa menikmatinya dengan ...